Kamis, 20 Desember 2012

Tak Ada


Ayah dan Ibuku begitu hebat, bukan pahlawan, aku menyebutnya pemberi kekuatan, mereka pejuang, lelah? Jangan sesekali menanyakan, yang ku tahu tak ada yang lebih baik dari mereka, tak ada. Aku ingin memeluk mereka, membisikkan kata cinta, mengatakan aku sayang mereka. Aku bangga, aku tak malu berada di antara mereka, tak ada alasan untukku kecewa, aku terlahir dari rahim seorang ibu yang hebat, di besarkan oleh ayah yang tak pernah menyerah, kami bukanlah keluarga yang bergelimang harta, tapi cinta yang tumbuh dari hati adalah bekal yang cukup bagi kami untuk selalu bahagia. Terimakasih, Tuhan Yang Maha Pengasih, jauhkan kami dari hal-hal yang membuat kami jauh, hindarkan kami dari perasaan mengeluh, Engkau Yang Maha Besar, jadikan kebersamaan dan cinta dalam keluarga kami agar tak mudah pudar.

Komentari..

0 komentar:

Posting Komentar